Karlo Logo

HOME

/

KARLOARTICLE

/

Transportasi dan logistik memiliki potensi besar untuk bangkit kembali

newsimg
KARLOARTICLE | 01 Jul 2024

Transportasi dan logistik memiliki potensi besar untuk bangkit kembali

Transportasi dan Logistik memiliki potensi besar untuk bangkit kembali


Sektor transportasi dan logistik masih dihantui oleh kemungkinan penurunan ekonomi dan ketegangan geopolitik yang mungkin mengganggu industri supplychain. Baik tantangan maupun potensi peluang mungkin muncul dari unsur-unsur tersebut.

Nilai di sektor transportasi dan logistik akan meningkat sebesar 14,16% hingga mencapai Rp 1.436 triliun pada tahun 2024 yang diperkirakan oleh Supply Chain Indonesia (SCI). Perkiraan tersebut mencakup pergudangan serta transportasi barang dan penumpang. Hal ini juga didukung untuk meningkatkan pengiriman barang atau bahan baku.

SCI memperkirakan industri pengolahan, pertanian, perdagangan, pertambangan, dan konstruksi adalah penggerak utama sektor ini. Selain berkontribusi secara signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi, industri logistik juga memiliki potensi untuk mendorong pertumbuhan industri lain melalui peningkatan efisiensi dan efektivitas.

Reza Priyambada selaku Konsultan Investasi Reliance Securities Indonesia, mengatakan bahwa sektor logistik dan transportasi akan mendukung perekonomian karena mereka menghubungkan berbagai industri satu sama lain. Oleh karena itu, kinerja bisnis di sektor ini tidak lepas dari kinerja industri manufaktur dan tingkat mobilitas dan konsumsi masyarakat.

Selain itu, peningkatan daya beli mendorong pertumbuhan mereka secara tidak langsung sebagai bagian dari manajemen rantai pasokan untuk memenuhi permintaan pasar. Menurut Vicky Rosalinda selaku analisis riset Equity Kiwoom Securities, mengatakan bahwa proyeksi pertumbuhan ekonomi Indonesia yang diproyeksikan mencapai 4,7% hingga 5,5% pada tahun 2024 dapat mendorong kinerja emiten logistik dan transportasi.

Faktor penting lainnya adalah Pemilihan Umum dan Pemilihan Presiden, keduanya yang memiliki potensi untuk menguntungkan sektor ini. Arinda Izzaty Hafiya, Junior Research Analyst Pilarmas Investindo Securities, menyatakan bahwa logistik dan transportasi adalah dua komponen yang dapat meningkatkan kinerja emiten. Antara lain, peningkatan investasi di sektor pergudangan, pertumbuhan e-commerce, dan pembangunan yang berkelanjutan.
top